:: Apem Tepung Beras ::

Hai.. hai.. hai.. sahabat nyuummy. Kali ini kalian akan mendapatkan resep kue apem dari nyuummy nih. yuk cekidot!!

Apem Tepung Beras
Apem Tepung Beras
Bahan-Bahan :

250 gram tepung beras
50 gram kanji
140 gram gula pasir
200 ml santan kental
250 ml air hangat
1 sendok teh ragi instan
garam secukupnya
pewarna makanan secukupnya

Cara Membuat :
  1. Langkah pertama campurkan ragi instan dengan air hangat sebanyak 4 sendok makan.
  2. Kemudian didihkan santan dengan gula pasir sampai larut, dinginkan.
  3. Campurkan tepung kanji, tepung beras dengan larutan ragi instan dan sisa air hangat uleni hingga kalis dan simpan kurang lebih 15 menit. 
  4. Kemudian santan yang telah didihkan dituangkan ke adonan, diamkan kembali selama 1 jam.
  5. Selanjutnya adonan di bagi menjadi dua, dan diberi pewarna makanan sesuai dengan selera ke dalam cetakan plastik yang tahan panas.
  6. Kemudian panaskan dandang sampe mendidih dan beruap, tuang adonan ke dalam cetakan hingga kurang lebih 20 menit, angkat.
Nah jadi deh, bagaimana??
Jangan lupa kritik dan sarannya. Jikalau ingin berbagi resep silahkan tulisan resepnya dikolom komentar.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Share this :

Previous
Next Post »
2 Komentar
avatar

Enak nih kayaknya, nanti kapan kapan bikin lah jangan beli melulu haha

Balas

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔

Contributors